Slide # 4

Proteksi

Kenyamanan adalah saat kita yakin akan proteksi terhadap aset dan perlindungan diri. Read More

Slide # 5

Resiko

Kemungkinan kerugian yang akan timbul di keseharian kita, bagaimana menyiasatinya Read More

Sunday, 15 January 2017

Pentingnya Asuransi untuk Perlindungan Diri dan Keluarga

Asuransi adalah tindakan jasa yang memberikan jaminan perlindungan finansial untuk jiwa, kesehatan, harta benda, hingga pendidikan anak kepada seseorang dengan perjanjian yang telah disepakati bersama. Perjanjian yang timbul setelah kesepakatan bersama melibatkan kewajiban pembayaran premi secara teratur dalam jangka waktu tertentu sebagai ganti polis yang menjamin perlindungan. Pentingnya memiliki asuransi mulai mendapat perhatian masyarakat sebagai alternatif perlindungan diri dan keluarga disamping tabungan.

Bagi Anda yang masih mempelajari manfaat dan keuntungan mendaftar asuransi, Kami akan memberikan  empat alasan tepat pentingnya segera memiliki asuransi.

1. Memberikan Ketenangan

Pentingnya asuransi yang pertama adalah memberikan ketenangan jiwa dan finansial bagi Anda dan keluarga. Mengalami musibah dan menanggung risiko kerugian merupakan kejadian yang  tidak bisa diduga sebelumnya. Sedetail apapun Anda menyusun sebuah rencana, terkadang ada hal-hal diluar kuasa Anda untuk mengatasinya. Ketidakmampuan seseorang mengatasi masalah yang akan terjadi bisa menimbulkan rasa was-was dan tidak tenang. Disinilah peran jasa asuransi menjadi krusial sebagai pelindung diri dan keluarga Anda. Tidak hanya itu, asuransi juga berperan melindungi aset harta kekayaan dan perjalanan Anda.   

Perlindungan atas risiko ketidakpastian akan diberikan oleh jasa asuransi untuk meningkatkan rasa aman dan percaya diri bagi para pemegang polis asuransi. Penggantian finansial yang diberikan oleh pihak asuransi akan menutup sebagian hingga seluruh kewajiban pembayaran atas suatu kejadian kepada Anda sebagai pemilik polis asuransi.   

2. Investasi dan Tabungan

Pentingnya asuransi yang kedua adalah sebagai investasi masa depan untuk Anda dan keluarga. Dengan mendaftar sebagai nasabah pemegang polis asuransi, Anda mendapat jaminan pengembalian investasi pada akhir masa kontrak. Asuransi yang khusus untuk investasi memberikan kelonggaran dalam memilih masa pertanggungan. Ada tiga pilihan jangka waktu pertanggungan nasabah pemegang polis asuransi, yaitu; 5, 7, atau 10 tahun.

3. Meminimalkan Kerugian

Pentingnya asuransi yang ketiga adalah membantu Anda meminimalkan kerugian finansial karena adanya musibah yang tidak terduga. Ada beberapa jenis asuransi yang disediakan pihak penyelenggara jasa perlindungan, diantaranya adalah; asuransi jiwa, asuransi kesehatan, asuransi kendaraan bermotor, asuransi properti dan harta benda, asuransi perjalanan, asuransi pendidikan anak, dan lain-lain. Anda sebagai pemegang polis asuransi akan mendapatkan ganti rugi finansial dari pihak asuransi bila terjadi musibah tak terduga menimpa di Anda dan keluarga.

Sebagai contohnya produk asuransi kesehatan secara khusus melindungi Anda sebagai pemegang polis asuransi kesehatan dalam hal pembiayaan rumah sakit karena masalah kesehatan hingga kecelakaan. Asuransi kendaraan bermotor merupakan jaminan perlindungan bagi kendaraan bermotor Anda sebagai pemegang polis asuransi pada saat terjadinya kecelakaan, pencurian, atau kerusakan yang ditimbulkan pihak lain. Asuransi properti merupakan salah satu jenis asuransi yang memberikan perlindungan rumah, apartemen, kantor atau gedung usaha milik Anda sebagai pemegang polis asuransi. Apabila terjadi musibah kebakaran atau pencurian aset properti milik Anda, maka pihak asuransi akan menutup kerugian yang ditimbulkannya.     

Asuransi jaminan hari tua atau pensiun merupakan salah satu jenis asuransi yang dipakai para pekerja. Tujuan dari asuransi ini adalah memberikan kepastian bagi Anda pemegang polis ketika memasuki masa pensiun dan keluarga atau pada saat meninggal dunia.

4. Mengatur Keuangan

Pentingnya asuransi yang keempat adalah sebagai pengatur keuangan Anda. Setiap bulannya Anda sebagai pihak pemegang polis asuransi wajib membayar premi asuransi. Kewajiban ini secara tidak langsung membantu Anda disiplin menyisihkan dana cadangan bulanan untuk kejadian tidak terduga. Pihak asuransi akan membayarkan biaya kerugian yang Anda alami jauh lebih tinggi dari pengeluaran rutin bulanan Anda. Sehingga Anda mendapatkan rasa aman dari kerugian besar yang mungkin Anda dan keluarga alami.

Keempat manfaat asuransi di atas merupakan alasan penting bagi Anda untuk segera mendaftar asuransi. Sebab asuransi merupakan alternatif perlindungan diri Anda dan keluarga dari kemungkinan munculnya musibah tak terduga. (*) 

Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment