Membangun sebuah usaha bersama teman dan sahabat dekat tentu menyenangkan. Mengetahui sifat dan keahlian satu sama lain adalah modal untuk kesuksesan usaha bersama yang Anda bangun. Namun dalam mendirikan bisnis bersama harus ada profesionalitas yang harus dipegang agar usaha bersama bertahan lama dan sukses besar. Ada empat kunci sukses bersama teman yang harus Anda pahami.
Landasan utama membangun usaha
bersama adalah kesamaan visi misi dan kecocokan karakter. Masing-masing pihak
perlu menimbang kemampuan dan potensi masing-masing agar mudah membagi tugas
kerja dan tanggung jawab. Ketika memasuki dunia usaha, teman menjadi partner
bisnis yang harus bersikap profesional dan mendahulukan kepentingan usaha
bersama.
Pilihlah teman yang memiliki
karakter dan keahlian yang bisa saling melengkapi. Misalkan Anda memiliki keahlian
memasak, pilihlah teman kerja yang memiliki keahlian event organizer atau marketing
untuk menjalankan usaha katering. Jangan mengajak teman yang memiliki keahlian
komputer memasuki bisnis kuliner. Anda akan membutuhkan waktu lama untuk beradaptasi
dengan bidang usaha yang cukup jauh bedanya. Anda sendiri juga perlu melakukan
analisa kemampuan sendiri untuk menjalankan bisnis bersama.
Setelah saling memahami karakter
dan kemampuan masing-masing akan muncul chemistri dan semangat usaha bersama
untuk mencapai tujuan. Karakter teman yang bisa diajak bekerja sama tentunya
bertanggung jawab dan bisa diajak bekerjasama. Dengan memiliki kesamaan visi misi, karakter
dan keahlian yang saling melengkapi, Anda bisa dengan cepat menjalankan usaha
bersama.
2. Bicarakan Komitmen Bersama
Langkah kedua membangun usaha
bersama adalah mulailah bicarakan komitmen awal dalam menentukan usaha. Bidang
usaha apa yang ingin digelut, modal dan pembagian hasil usaha. Dalam menentukan
bidang usaha bersama, sesuaikan dengan keahlian masing-masing.
Modal merupakan nyawa sebuah
usaha. Kunci sukses berbisnis adalah dana modal yang bersarannya berimbang dan
transparan. Termasuk mengenai pembagian hasil usaha. Uang yang dijadikan modal
usaha bersama haruslah murni uang investasi bukan dana yang seharusnya untuk
kebutuhan keluarga. Sehingga kedepannya tidak terjadi masalah pribadi antar
keluarga yang berimbas pada persahabatan bersama.
Pencatatan komitmen usaha
bersama, modal dan pembagian usaha harus dicatat dalam kontrak bersama yang
dilengkapi materai. Kontrak bisnis harus diperbarui secara berkala setiap ada
penambahan modal dari kedua belah pihak saat bisnis mulai berkembang ke arah
positif. Hal ini bisa menghindari masalah di masa mendatang.
Mengenai pembagian hasil usaha
harus dilakukan secara berimbang. Baik dalam bentuk deviden dan gaji. Deviden
adalah bagi hasil keuntungan perusahaan berdasarkan besarnya modal yang
diberikan. Gaji adalah imbalan atas kerja sesuai dengan keahlian. Dengan adanya
kejelasan komitmen bersama mengenai modal dan pembagian usaha bersama,
kelangsungan usaha bersama bisa berjalan lancar.
3. Tentukan Tujuan Usaha
Langkah ketiga adalah menentukan
tujuan usaha. Termasuk di dalamnya adalah menentukan klien atau konsumen yang
menjadi target usaha. Lakukan survei dengan teliti di pangsa pasar level mana
usaha bersam ayang Anda bentuk dikhususkan.
Usaha bersama yang dibangun di
tahun-tahun awal tidak memerlukan karyawan cukup banyak. Sehingga Anda dan
rekan kerja harus menempatkan diri sebagai pemilik bisnis sekaligus karyawan.
Tekankan bahwa perusahaan Anda adalah Anda. Sebagai pemilik harus melakukan
kerja sebagai karyawan untuk menghemat pengeluaran. Selain itu dalam bisnis kecil sekalipun
tentukan posisi struktural secara tegas. Tentukan salah satu orang sebagai
pemimpin bisnis yang menentukan keputusan tertinggi hasil musyawarah.
4. Tegakkan Disiplin Bersama
Kedisiplinan dan kerja keras
adalah kunci sukses bisnis bersama teman. Kedua sifat tersebut harus dimiliki
masing-masing pihak, sehingga segala bentuk perselisihan bisa dihindari. Mengelola
konflik yang muncul terkait dengan pekerjaan harus dilakukan dengan tegas. Hal
positif mendirikan usaha bersama teman adalah mudah menyamakan visi misi dan
kepercayaan.
Itu tadi empat tips membangun
usaha bersama teman. Membangun chemistry atau kecocokan dalam berbisnis adalah
langkah pertama. Selanjutnya tinggal menuliskan komitmen, menentukan tujuan
bersama, dan menegakkan kedisiplinan serta kerja keras dalam membangun usaha
bersama. Semoga bermanfaat.
Baca juga:
Tips Sehat Saat Hujan
Cara Mencegah Pencurian Mobil
Peluang Usaha Sampingan Bergaji Besar
Manfaat Investasi Emas yang Perlu Anda Ketahui
Asuransi atau Investasi - Mana yang Lebih Penting?
Baca juga:
Tips Sehat Saat Hujan
Cara Mencegah Pencurian Mobil
Peluang Usaha Sampingan Bergaji Besar
Manfaat Investasi Emas yang Perlu Anda Ketahui
Asuransi atau Investasi - Mana yang Lebih Penting?